Sabtu, 11 Juni 2016

KONTRASEPSI

Macam-Macam Jenis Alat Kontrasepsi Terpopuler Saat Ini

  1. Pil KB
Jenis Alat Kontrasepsi
Alat kontrasepsi wanita yang pertama adalah pil KB yang tentu saja sudah sangat populer di kalangan wanita. Manfaat pil KB adalah membuat menstruasi menjadi sangat teratur, mengurangi rasa sakit dan kram saat menstruasi. Tentu saja saat anda tidak menggunakan atau menghentikan pemakaian Pil KB ini, kesuburan anda akan kembali pulih.

Pada pil KB ada yang di dalamnya terdapat kandungan hormon progesteron dan ada juga yang di kombinasikan antara estrogen dengan progesteron. Alat kontrasepsi untuk wanita ini harus di minum secara rutin agar tidak mengalami kemungkinan hamil, jika tidak secara teratur maka akan membuat kemungkinan kehamilan akan tetap terjadi.
  1. Suntik KB
Macam Alat Kontrasepsi
Alat kontrasepsi untuk wanita yang berikutnya adalah Suntik KB yang tentu saja akan di lakukan oleh para wanita yang mengikuti program KB setiap 3 bulan. Hal ini di lakukan untuk mencegah ovulasi atau pelepasan sel telur. Akan tetapi dengan anda melakukan Suntik KB secara sering akan menyebabkan kehamilan akan terhambat tanpa melakukan hal yang lainnya.

Kelebihan dari alat kontrasepsi wanita yang satu ini adalah Suntik KB ini merupakan salah satu alat kontrasepsi yang sangat murah dan banyak di gunakan oleh masyarakat Indonesia. Akan tetapi menurut penelitian yang ada, sebuah uji coba di lakukan pada hewan dan mempunyai hasil bahwa Suntik KB bisa meningkatkan resiko kanker.
  1. IUD/Spiral
Alat Kontrasepsi Wanita
Ada lagi alat kontrasepsi untuk wanita yang saat ini sedang menjadi tren atau sangat populer yakni IUD/Spiral. IUD merupakan singkatan dari Intra Uterine Device yang juga biasa di sebut dengan spiral, hal ini di karenakan bentuk dari alat kontrasepsi IUD/Spiral ini yang spiral. Cara pemakaian dari IUD/Spiral ini adalah dengan memasukkan alat kontrasepsi wanita tersebut ke dalam rahim.

Salah satu alat kotrasepsi yang banyak di pakai karena kenyamanannya, akan tetapi untuk pemasangan alat kontrasepsi wanita ini harus dengan bantuan dokter dengan alat tertentu. Jadi IUD/Spiral ini akan mencegah sperma bersarang dan bersatu dengan sel telur di dalam rahim. Untuk ketahanannya yakni selama 2 sampai dengan 5 tahun yang tentu saja bisa di buka kembali jika anda ingin hamil.
  1. Kondom
Alat Kontrasepsi Pria
Jenis alat kontrasepsi untuk pria yang ini memang salah satu alat kontrasepsi yang sudah sangat melegenda di Indonesia. Alat kontrasepsi pria yakni Kondom ini bisa mencegah kehamilan dengan cara menutui bagian alat kelamin pria agar sperma yang keluar tidak bersatu dengan sel telur yang ada di dalam rahim wanita. Bentuk dari kondom ini yakni karet lateks yang sangat tipis dan terkadang terdapat bintik-bintik yang tentu saja akan memberi sebuah kesenangan.

Dengan alat kontrasepsi pria yang satu ini tentu saja kehamilan akan terhindarkan dengan cara yang sangat sederhana. Bahkan penyakit menular saat berhubungan seperti AIDS dan HIV akan terhindar dengan alat kontrasepsi pria Kondom ini. Kondom memang mempunyai manfaat yang sangat baik dan merupakan salah satu jenis alat kontrasepsi terpopuler di Indonesia.
  1. Norplant Atau Susuk
Advertisement
Jenis alat kontrasepsi yang berikutnya adalah Norplant yang bisa juga di sebut sebagai implant. Jenis alat kontrasepsi macam seperti ini memang sebuah alat kontrasepsi yang di gunakan untuk jangka panjang yakni sekitar 5 tahunan. Macam alat kontrasepsi yang satu ini biasanya memang di pasang di bawah kulit persis dan juga banyak orang yang menggunakan Norplant atau susuk ini sebagai alat kontrasepsinya.

Biasanya didalam Norplant ini terdapat kapsul yang lentur dan kapsul tersebut seukuran korek api dan mempunyai bahan karet silastik. Dan ada juga kandungan progestin levonogestrel dalam Norplant ini yang memang biasanya kandungan tersebut bisa di temukan pada jenis alat kontrasepsi pil KB. Memang jika tidak terbiasa dengan Norplant ini akan sangat terasa dan akan tampak seperti ada benjolan dalam tubuh si pemakai.
  1. Vagina Diafragma
Macam dan jenis alat kontrasepsi yang berikutnya adalah sebuah alat yang bernama Vagina Diafragma yang merupakan sebuah jenis alat kontrasepsi yang belum cukup populer di Indonesia. Sebenarnya alat kontrasepsi yang seperti apa sih Vagina Diafragma ini? Pengertian Vagina Diafragma adalah sebuah lingkaran cincin yang juga di lapisi karet yang fleksibel di gunakan untuk menutup rahim dan alat ini bisa di pasang pada liang vagina sebelum melakukannya.

Tentu saja hal ini merupakan sebuah atau sesuatu yang sangat baru bagi orang Indonesia, karena pada dasarnya banyak orang indonesia yang masih menggunakan kondom sebagai alat kontrasepsinya. Dan faktanya adalah Vagina Diafragma ini merupakan alat kontrasepsi dengan bahan yang lebih tebal jika di bandingkan dengan bahan yang di pakai pada kondom.
  1. Spermatisida
Macam dan jenis alat kontrasepsi yang berikutnya adalah sebuah alat dengan nama Spermatisida yang ternyata merupakan sebuah senyawa kimia yang bisa membuat lumpuh dan membunuh sperma. Beberapa bentuk dari jenis alat kontrasepsi Spermatisida ini misalkan saja seperti krim, tablet, aerosol, jeli dan juga busa. Bagaimanakah cara dan langkah pemakaian dari jenis alat kontrasepsi Spermatisida ini?

Cara menggunakan Spermatisida ini adalah dengan memasukkan alat Spermatisida ini ke dalam vagina 5-10 menit seusai berhubungan. Dan fakta yang lainnya, jangan gunakan jenis alat kontrasepsi Spermatisida ini dengan menggunakan tangan. Gunakan jenis alat kontrasepsi Spermatisida ini sesuai dengan aturan yang ada dalam kemasan agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

0 komentar:

Posting Komentar